//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!

Plaza Ambarrukmo, Yogyakarta

Senin, 24 Februari 2014 21:25:11
photo: jobojero/indoplaces

Ketimbang 'kakak'-nya, hotel Royal Ambarrukmo, yang berada di sebelahnya, sosok Plaza Ambarrukmo, jauh lebih besar. Sama seperti sang kakak, mall dan pusat perbelanjaan milik Keraton Yogykarta ini hadir di area Pesanggrahan atau Kedaton Ambarrukmo. Mulai beroperasi pada 2006, mall 5 lantai punya lantai ritel seluas 100.000 meter per segi. Yang jadi tenant utamanya adalah hipermarket Carrefour (mulai 5 Maret 2006) dan department store Centro. Selain itu ada pula toko buku Gramedia, bioskop 21, Optik Seis, Martha Tilaar (Februari 2010), Nike, Guess, Giordano, dll.

Plaza Ambarukmo juga dipadati aneka gerai kuliner, baik yang franchise dari luar negeri maupun yang lokal. Antara lain: A&W, Ayam Goreng Hayam Wuruk, Bakso Lapangan Tembak, Es Teler 77, Hoka Hoka Bento, Hot Meal, Kentucky Fried Chicken, Killiney, Michigo, Mr. Pancake, Oo'baksoO, Pempek Ny. Kamto, Pepper Lunch, Pizza Hut, Qua-Li, Red Chop, Rice Bowl, Solaria, Texas Fried Chicken, dan X.O Suki & Dimsum.

Selain lantai komersial, Plaza Ambbarukom, yang juga sering disebut Amplaz (kependekan dari Ambarrukmo Plaza), masih punya dua lantai lain: lantai basement dan lantai atap. Pada April 2014, sebagian area lantaio atap disulap menjadi Masjid Plaza Ambarrukmo. Masjid seluas 160 meter persegi ini bisa menampung sekitar 200 jamaah.

Diklaim sebagai mall dan pusat perbelanjaan terbesar di Yogyakarta, Plaza Ambarrukmo dimiliki, dikembangkan, dan dikelola sendiri oleh perusahaan yang berdarah Kratoyn Yogyakarta: PT Putera Mataram Mitra Sejahtera. Adapun kontraktor yang dulu kebagian membangunnya adalah PT Waskita Karya. BUMN ini mengerjakaan Plaza Ambarrukmo selama dua tahun, 2004-2005, dengan nilai kontrak Rp 139 miliar.

Peta & Citra Satelit

Ambarrukmo Plaza

Plaza Ambarrukmo
Jl. Laksda Adisuipto
Yogyakarta - 55281

Hotline: 0274-4331002
Hotline SMS: 0816681009

Website: www.plaza-ambarrukmo.co.id


Pengelola:
PT Putera Mataram Mitra Sejahtera
Plaza Ambarrukmo, Lt. 3
Jl. Laksda Adisucipto
Yogyakarta 55281

Tel: 0274-4331000
Fax: 0274-4331001


Link:
Royal Ambarrukmo - www.royalambarrukmo.com