Papua

  • Bupati Kepulauan Yapen Tampar Karyawati Susi Air

    Senin, 7 Januari 2013 17:46:26
    2056 klik
    Tabloid Jubi -- Bupati Kabupaten Kepulauan Yapen-, Tony Tesar, Minggu, (6/1) melakukan penganiayaan kepada salah satu staf Susi Air di Bandara Condronegoro Serui-Papua akibat tersinggung dengan omongan korban yang dinilai Tony Tesar tidak etis. Korban yang bernama lengkap Novi Amelia bagian ticketing di penerbangan Susi Air cabang Serui itu, ditempeleng akibat mengeluarkan kata-kata tidak beretika kepada orang nomor satu di Kabupaten Kepulauan Yapen, Provinsi Papua.
  • 2013, Belanja Daerah Biak Numfor Rp732,86 Miliar

    Senin, 31 Desember 2012 14:20:50
    1509 klik
    Skala News -- Bupati Biak Numfor, Papua, Yusuf Melianus Maryen menyebutkan, rancangan pengeluaran belanja daerah Biak tahun anggaran 2013 mencapai Rp732,86 miliar. ''Pada 2013 pendapatan daerah mencapai Rp703 Miliar sehingga terjadi devisit belanja daerah sebesar Rp29,76 miliar,'' ungkap Bupati Yusuf Melianus pada sidang Raperda APBD 2013 di Biak, Senin (31/12).
  • Pelantikan Bupati Dan Wakil Bupati Puncak Jaya

    Kamis, 13 Desember 2012 19:02:31
    1785 klik
    Jaya TV -- Sempat mengalami penundaan, akhirnya bupati-wakil bupati Puncak Jaya periode 2012-2017 resmi dilantik Penjabat Gubernur Papua bertempat di Aula Kantor Bupati setempat. Bupati-wakil bupati Puncak Jaya terpilih, Henock Ibo-Yustus Wonda akhirnya mengikuti prosesi pelantikan yang dilaksanakan Penjabat Gubernur Papua, Constan Karma.
  • Papua Miliki 300 Lapangan Terbang

    Selasa, 4 Desember 2012 13:49:39
    1251 klik
    Bisnis Jabar -- Jika ditanya, provinsi mana yang punya lapangan terbang paling banyak, maka jawabannya pastilah Provinsi Papua. ''Papua memiliki lebih dari 300 lapangan terbang. Mulai berskala internasional, nasional, hingga lapangan terbang kecil yang hanya beralaskan tanah dan rumput,'' kata Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Papua, Bambang Sismanto. Dari 300-an lapangan terbang itu, katanya, di Jayapura, Selasa, 30 persennya bisa didarati pesawat terbang propeler tipe Twin Otter.
  • Manfaatkan Potensi Air di Yahukimo, PLN Akan Bangun 5 PLTMH

    Selasa, 20 Nopember 2012 14:22:47
    2078 klik
    Tambang News -- PLN dalam waktu dekat akan segera membangun Pembangkit Listrik Tenaga Mini Hidro (PLTMH) di 5 lokasi yang ada di Kabupaten Yahukimo, Propinsi Papua. PLTMH yang akan dibangun oleh PLN ini rencananya akan dimulai pada tahun 2013 dan nantinya akan berlokasi di 5 Distrik, yaitu : Sobaham, Lolat, Ninia, Nalca dan Pasema yang masing-masing memiliki potensi untuk menghasilkan listrik 20.000 Watt. Dalam membangun PLTMH ini, PLN akan bekerjasama dan sepenuhnya mendapat dukungan dari Pemerintah Kabupaten Yahukimo. Hal ini seperti tertuang dalam Nota Kesepahaman yang ditandatangani oleh Direktur Operasi PLN Indonesia Timur, Vickner Sinaga dan Bupati Kabupaten Yahukimo, DR. Ones Pahabol, SE, MM. Senin (19/11) di Kantor Pusat PLN, Jakarta.
  • Ruas Jalan di Seputaran Jalan Brawijaya Ditutup Sementara

    Minggu, 11 Nopember 2012 22:02:56
    970 klik
    Papua Pos -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Merauke menutup untuk sementara waktu ruas jalan di seputaran Jalan Brawijaya. Penutupan jalan tersebut bertujuan agar pembangunan Lingkaran Brawijaya (Libra) segera diselesaikan, karena sesuai dengan target, sudah harus dirampungkan pada bulan Desember tahun 2012 mendatang. Wakil Bupati Merauke, Sunarjo, S.Sos yang ditemui sejumlah wartawan Sabtu (10/11) mengungkapkan,terdapat dua proyek besar yang sedang diselesaikan di tengah kota yakni pembangunan Kantor Bupati Merauke dan juga Libra.
  • Kabupaten Merauke Beri Kontribusi 10 Juta Ton Beras Skala Nasional Tahun 2014

    Sabtu, 3 Nopember 2012 19:29:35
    1625 klik
    Radar Merauke -- Kabupaten Merauke di perkirakan akan memberikan kontribusi 10 juta ton beras dalam skala nasional pada tahun 2014 mendatang. Hal tersebut di prediksi dapat tercapai, mengingat luas lahan pertanian atau lahan basah di Merauke sekitar 38 ribu hektar. Wakil Bupati Kabupaten Merauke SUNARYO mengatakan, selain luas lahan basah yang mencapai 38 ribu hektar itu, Pemda Merauke juga telah mempersipkan lahan seluas 1,2 juta hektar lahan sebagai pusat pengembangan program MIFEE, yang telah di amanatkan oleh Pemerintah pusat.
  • Eks Kantor Bupati Jayapura Jadi Mal Jayapura

    Senin, 29 Oktober 2012 17:26:49
    2415 klik
    Cenderawasih Pos -- Kepala Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Keuangan Aset (DP2KA) Daerah Kabupaten Jayapura, Edy Susanto,SE,M.Si mengatakan, untuk saat ini pihak pemerintah Kabupaten Jayapura belum melakukan pemungutan PAD terhadap Mal Jayapura. ''Jadi walaupun saat ini Mall Hipermart Jayapura ini sudah dibangun serta sudah mulai dioperasikan oleh pihak investor tetapi pihak Pemerintah saat ini belum bisa melakukan pemungutan PAD terhadap Mall tersebut,'' ungkapnya saat di temui diruang kerjanya, pekan kemarin.
  • Bupati Mamberamo Raya Resmikan Asrama Mahasiswa di Yapen

    Senin, 10 September 2012 15:12:27
    3038 klik
    Antara -- Bupati Kabupaten Mamberamo Raya (Mamberamo Raya), Papua, Demianus Kyeuw Kyeuw, SH, MH, meresmikan asrama mahasiswa daerah tersebut yang terletak di kelurahan Anotourei, di distrik Yapen Selatan, Kabupaten Kepulauan Yapen, Senin siang waktu setempat. Ketua pengurus asrama W Iwanggin, SH mengatakan pembangunan gedung asrama di Kabupaten Kepulauan Yapen itu menelan biaya Rp 4,1 miliar lebih. Berdiri di atas lahan 1.300 meter persegi, asrama itu terdiri dari 3 unit gedung utama, dengan 16 kamar tidur, satu aula, enam kamar mandi, gudang, ruang makan, ruang dapur dan ruang komputer.
  • Bupati Kepulauan Yapen Dilantik

    Jumat, 7 September 2012 15:01:38
    1799 klik
    Kompas -- Pejabat Gubernur Papua Syamsul Arief Rivai, Jumat (7/9/2012) melantik pasangan Tony Teshar-Frans Sanadi menjadi Bupat dan Wakil Bupati Kepulauan Yapen. Pasangan itu menjabat bupati dan wakil bupati untuk periode 2012-2017. Pelantikan digelar di Kantor DPRD Kabupaten Yapen, Serui. Sebelum terpilih menjadi bupati, Tony Teshar merupakan anggota DPD perwakilan Papua, sedangkan Frans Sanadi adalah pegawai Pemerintah Kabupaten Kepulauan Yapen.
‹‹ 1 ... 19 20 21 22 23 24 25 26 27 ... 29 ››

Places di Papua

Pemerintah Kabupaten Mamberamo Raya

Minggu, 1 Januari 2017 20:07:30
Kabupaten Mamberamo Raya terbentuk lewat UU No 19 tahun 2007 tentang Pembentukan Kabupaten Mamberamo Raya di Provinsi Papua. Kabupaten ini terbentuk dengan mengambil wilayah 2 kabupaten: Kabupaten Sarmi dan Kabupaten Waropen. Dari Kabupaten Sarmi,...

Pemerintah Kabupaten Sarmi

Rabu, 1 Juli 2015 13:52:31
Kantor Bupati Sarmi terlihat megah bertengger di puncak bukit. Rumah bupati pun tak kalah hebat. Dana APBD senilai Rp 4,5 miliar dipakai untuk merenovasi rumah dan pagarnya. Tapi gara-gara itu pula, 14 Mei 2015 lalu, Bupati Mesakh Manembor dijemput p...

Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura

Selasa, 23 Juni 2015 13:28:28
Demam batu akik melanda Papua juga. Dan demam ini membawa efek bagi Bandara Sentani di Kabupaten Jayapura. Sejak beberapa bulan terakhir, jalan masuk ke bandara mendadak jadi 'pasar' batu akik. Puluhan pedagang berdagang di sana dan membuat macet jal...

Hotel di Papua

Rimba Papua Hotel, Kabupaten Mimika

Minggu, 22 Mei 2016 22:58:58
Sejak 31 Desember 2008 sudah tidak lagi bergabung dengah Sherwood Hotel. Namanya berganti nama menjadi Rimba Papua Hotel

Kirim kargo ke Ambon?
Percayakan saja kepada Sewukuto. Cepat, Aman, Terjangkau.

Jadwal Kapal Laut
Jadwal kapal laut lintas nusantara