Sumatera Utara

  • SBY dan Ani Tak Pakai Nama Siregar dan Pohan

    Selasa, 18 Januari 2011 23:31:11
    3286 klik
    Antara -- Jubir Kepresidenan Julian Aldrin Pasha membenarkan bahwa Presiden SBY mendapat gelar kehormatan dari masyarakat Batak berupa gelar 'Patuan Sorimulia Raja'. Meski begitu ia membantah jika SBY mendapat tambahan nama 'Siregar' sebagai konsekunsi mendapatkan gelar. membantah Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyandang tambahan nama Siregar setelah menerima gelar kehormatan dari masyarakat Batak. ''Gelar kehormatan yang diberikan kepada presiden tidak disertai nama marga Sumatera Utara,'' tegas Julian. Begitu pula dengan Ibu Ani Yudhoyono, juga tidak menggunakan nama tambahan 'Pohan' setelah menerima gelar kehormatan.
  • PLTA Asahan I dan Museum Batak Diresmikan SBY

    Selasa, 18 Januari 2011 23:28:02
    3364 klik
    Antara -- Peresmian infrastruktur kelistrikan untuk PLTA Asahan dan Gardu Induk Tegangan Ekstra Tinggi Simangkuk, serta Museum Batak di Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara, dilakukan secara bersamaan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Peresmian dilakukan SBY area Silalahi Center, tempat kedua obyek peresmian berada. Saat peresmian, SBY disampingi Ibu Ani Yudoyono serta Wakil Gubernur Sumut Gatot Pujonugroho dan TB Silalahi selaku Ketua Dewan Pembina TB Silalahi Center.
  • Bendahara Kabupaten Langkat Terlibat Korupsi Rp 102 Miliar

    Minggu, 12 Desember 2010 06:10:38
    3335 klik
    Antara -- Mantan bendahara Pemerintah Kabupaten Langkat, Buyung Ritonga, resmi ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penyalahgunaan keuangan di daerah (APBD 2002-2007) senilai Rp 102 miliar. Dalam kasus ini, Ritonga dianggap membantu mengeluarkan anggaran senilai Rp 102 miliar atas persetujuan Syamsul Arifin, Gubernur Sumut sekarang, yang saat itu menjabat sebagai Bupati Langkat. Syamsul Arifin sendiri sudah ditahan KPK sejak Oktober lalu.
  • KPK Geledah Rumah Gubernur Sumatera Utara

    Senin, 15 Nopember 2010 15:58:22
    2583 klik
    Viva -- Sejumlah penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah rumah Gubernur Sumatera Utara, Syamsul Arifin, di Jalan STM Suka Darma, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Medan Johor. Penggeledahan ini dibenarkan Juru Bicara KPK, Johan Budi SP. ''Ada penggeledahan di rumah Gubernur Sumatera Utara,'' kata Johan, Senin 15 November 2010. KPK menduga Syamsul Arifin telah menyelewengkan dana APBD Langkat saat menjabat sebagai Bupati Langkat. Dia diduga turut bertanggung jawab atas kerugian negara sebesar Rp31 miliar.
  • Rumah Gubernur Sumatera Utara Digeledah KPK

    Senin, 15 Nopember 2010 11:26:00
    2202 klik
    Antara -- Rumah Gubernur Sumatera Utara Syamsul Arifin di Jalan STM Suka Darma, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Medan Johor, digeledah sejumlah petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Para petugas KPK mendapat pengawalan dari anggota Brimob yang bersenjata lengkap. Hingga pukul 11:15 WIB, penggeledehan masih berlangsung dan belum ada pernyataan resmi dalam kaitan apa rumah Syamsul Arifin digeledah.
  • Wagub Sumut Safari Ramadan di Gunung Sitoli

    Sabtu, 30 Oktober 2010 06:02:01
    3989 klik
    Harian Global -- Wakil Gubernur Sumatera Utara H.Gatot Pujo Nugroho ST, Kamis (26/8) tiba di Bandara Binaka Giningsitoli dan disambut Pj Walikota Gunungsitoli Drs Martinus Lase bersama Bupati Nias Binahati B Baeha SH, Bupati Nias Selatan F Laia SH, Wabup Nisel Daniel Duha SH dan Unsur Muspida Nias. Walikota Gunungsitoli Drs Martinus Lase M.SP mengucapkan selamat datang kepada H Gatot Pujonugroho dan rombongan di kota gunungsitoli yang merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan bagi warga sebagai daerah otonomi yang baru berusia kurang lebih 1 (satu) tahun.
  • Pelindo I Kembangkan Pelabuhan Kuala Tanjung

    Jumat, 30 Juli 2010 15:54:03
    2931 klik
    Tender Indonesia -- PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) I mengalokasikan Rp 350 miliar untuk mengembangkan Pelabuhan Kuala Tanjung Kabupaten Batubara, Sumatra Utara. Direktur Utama Pelindo I Harry Sutanto mengatakan pelabuhan Kuala Tanjung akan dikembangkan menjadi pelabuhan curah kering dan cair untuk mengantisipasi makin padatnya pelabuhan Belawan Medan. Pembangunan kawasan industri terpadu Sei Mangkei, papar dia, membutuhkan pelabuhan yang memadai untuk kebutuhan transportasi komoditas turunan crude palm oil (CPO). Untuk itu, dermaga Kuala Tanjung harus diperpanjang dari saat ini 87 meter.
  • Hujan Deras, Penerbangan di Bandara Binaka Gunung Sitoli Tertunda

    Selasa, 27 Juli 2010 17:34:53
    3438 klik
    Detik -- Akibat hujan deras, penerbangan menuju Bandara Binaka, Gunung Sitoli, Nias, menjadi tertunda. Pesawat yang tadinya akan mendarat, terpaksa terbang berputar. ''Hujan kadang deras, kadang nggak, tapi nggak berhenti. Kalau nggak salah mulai pukul 15.00 WIB tadi,'' kata Habibie, salah seorang calon penumpang. Habibie yang hendak terbang ke Medan ini menceritakan, ada 2 pesawat Wings Air yang masih berada di udara. Pesawat itu terbang berputar-putar karena tidak jadi mendarat.
  • Menhub Resmikan Pengoperasian KMP Sumut I dan II

    Jumat, 16 Juli 2010 18:27:56
    1875 klik
    Kementerian Perhubungan -- Menteri Perhubungan Freddy Numberi meresmikan kapal motor penyeberangan (KMP) SUMUT I dan II, di di Lumban Silintong Balige, Kabupaten Toba Samosir (Tobasa), Jumat (16/7). Kedua KMP ini rencananya akan melayani rute Tigaras (Samosir)-Simanindo (Balige) dan rute Muara (Taput)-Nainggolan (Samosir). KMP yang merupakan hibah dari Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat ini, masing- masing berkapasitas 40 penumpang dan dapat memuat 6 truk.
  • PT Langkat Nusantara Kepong Komit Bantu Masyarakat

    Rabu, 28 April 2010 17:14:06
    3757 klik
    Obrolan Bisnis -- Kkeberadaan PT Langkat Nusantara Kepong (LNK) di bumi Langkat Berseri diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pemerintah dan masyarakat Langkat, kata Wakil Bupati Langkat, Budiono, di kediaman Manager PT Langkat Nusantara Kepong, Iwan Polli, di Desa Gohor Lama, kemarin. Menanggapi hal itu, Iwan Polli bilang, perusahan yang bergerak di bidang perkebunan kelapa sawit dan perkebunan karet ini, siap bergandeng tangan dengan pemerintah dan masyarakat di Langkat.
‹‹ 1 ... 18 19 20 21 22 23 ››

Places di Sumatera Utara

Bandara Aek Godang, Kabupaten Padang Lawas Utara

Jumat, 29 Maret 2019 16:45:00
Datang tampak muka, pulang tampak punggung. Pepatah ini tak berlaku bagi Bandara Aek Godang. Bukan dalam hal sopan-santun, tapi dalam hal jumlah penumpang pesawat yang bisa diangkutnya. Jika mendarat di Aek Godang, pesawat baling-baling ATR 72-600 mi...

Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan

Kamis, 28 Maret 2019 15:51:56
Mobil Google Street View makin rajin merambah segenap pelosok negeri ini. Sayangnya, tak semua perjalanan kelilingnya dilakukan dengan serius. Tak percaya? Places yang satu ini bisa jadi contoh. Setiap tahun, sejak Juli 2015 hingga Juli 2018, sudah 4...

Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai

Rabu, 27 Maret 2019 23:21:28
Soekirman dan Tengku Erry Nuradi memang kompak, termasuk dalam bersaing. Keduanya merupakan pasangan wakil bupati dan bupati Serdang Bedagai pertama yang terpilih lewat pilkada pada 2005. Tahun 2010, keduanya terpilih lagi untuk terus memimpin Serdan...

Hotel di Sumatera Utara

Purba Margana Hotel, Kabupaten Padang Lawas Utara

Jumat, 29 Maret 2019 05:08:07
Tak sia-sia Purba Margana Hotel menjadikan kedekatan lokasinya dengan Bandara Aek Godang di Kabupaten Padang Lawas Utara sebagai nilai jual. Soalnya, setelah Wings Air rutin mendarati Aek Godang sejak Juni 2016, mulai awal Maret 2019 Citilink juga me...

Four Points By Sheraton Medan, Kota Medan

Selasa, 10 Juli 2018 17:39:18
Hadir pertama kali pada 12 September 2012, hotel di Jalan Gatot Subroto, Kota Medan, ini rajin berganti nama. Saat lahir, ia diberi nama Grand Elite Hotel Medan. Per 1 Januari 2014, namanya ditukar menjadi Grand Serela Medan Hotel, karena pengelolaan...

Simalungun City Hotel, Kabupaten Simalungun

Rabu, 14 Maret 2018 22:42:48
Sebuah helikopter terparkir di halaman Simalungun City Hotel. Mestinya, kata Bupati Simalungun Jopinus Ramli Saragih, ada 2 helikopter yang terparkir di helipad hotel. Kok tahu? Itu karena Pak Bupati yang jadi pemilik helikopter. Ia pula yang jadi pe...

Kirim kargo ke Ambon?
Percayakan saja kepada Sewukuto. Cepat, Aman, Terjangkau.

Jadwal Kapal Laut
Jadwal kapal laut lintas nusantara