Rokan Hulu

  • Bupati Nonaktif Rokan Hulu Divonis Bebas

    Kamis, 23 Februari 2017 12:17:35
    3270 klik
    Viva -- Bupati nonaktif Rokan Hulu, Suparman, divonis bebas. Dia sebelumnya didakwa kasus suap pengesahaan APBDP Riau tahun 2014 dan APBD Riau tahun 2015. Vonis itu dibacakan Hakim Ketua, Rinaldi Triandiko, dalam sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Pekanbaru pada Kamis 23 Februari 2017. Menurut hakim, Suparman tidak terbukti bersalah. ''Terdakwa dua (Suparman), tidak terbukti secara sah. Membebaskan terdakwa dua dari dakwaan penuntut umum, dipulihkan haknya serta membebankan biaya perkara pada negara,'' kata Rinaldi saat membacakan amar putusan. Sementara itu, terdakwa satu, Djohar Firdaus, mantan Ketua DPRD Riau, divonis penjara lima tahun enam bulan.
  • Warga Riau Serbu Masjid Agung Rokan Hulu

    Sabtu, 9 Juli 2016 21:54:58
    2689 klik
    Kabar 24 -- Pada momen Lebaran tahun ini, objek wisata religi seperti masjid agung dan masjid raya tetap menjadi idola masyarakat Riau, salah satunya Masjid Agung Islamic Center Rokan Hulu. Masjid percontohan nasional yang terletak di Kabupaten Rokan Hulu ini memiliki beragam keunggulan seperti desain masjid yang menawan, adanya air pancur, dan juga menara masjid dengan sebutan Menara 99 atau Asmaul Husna.
  • Tapal Batas Tak Jelas, Ribuan Masa Bakar Pos dan Kendaraan Karyawan PTPN V Kabun

    Sabtu, 25 April 2015 22:16:43
    2347 klik
    Kiram News -- Saling klaim wilayah antara warga Kabupaten Kampar dan Kecamatan Kabun, Kabupaten Rokan Hulu, ribuan masyarakat Kabupaten Kampar dari Suku Datuk Pandak membakar pos jaga, merusak kantor PTPNV Kabun dan membakar beberapa unit sepeda motor para karyawan. Informasi ini disampaikan, Kapolres Rokan Hulu AKBP Pitoyo Agung Yuwono, Sabtu (25/4), katanya, pihaknya telah menurunkan anggota Polri 1 Satuan Setingkat (SSK) dari Polres Rokan Hulu, dibantu pesonil dari Polsek Tandun dan Kabun dan ditambah 1 pleton BKO dari Brimob Polda Riau.
  • Bupati Rokan Hulu Tahun Ini Akan Bangun 10 Puskesmas

    Kamis, 23 April 2015 22:52:35
    1903 klik
    Kiram News -- Untuk mendapatkan pelayan prima di bidang kesehatan serta untuk mencapi target Kabupaten Rokan Hulu terbaik di bidang kesehatan di Provinsi Riau pada tahun 2016 mendatng, Bupati Rokan Hulu Achmad akan membangun 10 Puskesmas dengan dana Rp 1 M per puskesmas.
  • Rokan Hulu Dapat Bantuan Los Pasar Tradisional di Tiga Kecamatan

    Rabu, 22 April 2015 19:13:11
    2467 klik
    Kiram News -- Pemkab Rokan Hulu tahun ini mendapatkan bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK) bidang sarana perdagangan dari APBN tahun 2015 sebesar Rp1.832.000.000. Anggaran itu untuk kegiatan pembangunan tiga unit los pasar lengkap dengan MCK dan Mushalla di tiga kecamatan yakni Rambah Samo, Rambah Hilir dan Kunto Darussalam.
  • Gedung RSUD Rohul Dapatkan Bantuan Rp 39,5 M dari APBD-P Riau 2016

    Senin, 20 April 2015 17:08:30
    2412 klik
    Rokanhulu.com -- Pembangunan gedung Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Rokan Hulu untuk enam lantai akan dilanjutkan pada tahun depan. Pembangunan itu akan dibantu melalui dana hibah, dari APBD Perubahan Riau 2016. Diakui Direktur RSUD Pasir Pangaraian Wildan Asfan Hasibuan M.Kes menyatakan, bahwa gedung RSUD enam lantai mulai dibangun 2012 silam, melalui dana APBN. Namun, proses pembangunan sempat terhenti karena bantuan pemerintah pusat tidak dikucurkan.
  • Pemkab Rokan Hulu Kembali Membuka Penerbangan Perintis

    Kamis, 12 Maret 2015 20:24:41
    2017 klik
    Kiram News -- Setelah sempat terhenti beberapa bulan, Pemkab Rokan Hulu kembali membuka penerbangan perintis jalur Pekanbaru-Kota Pasir Pangaraian dan sebaliknya. Penerbangan perintis ini menggunakan pesawat Susi Air dengan jadwal penerbangan setiap hari senin dalam setiap pekannya, kata Kepala Dinas Perhubungan, Telekonikasi dan Informasi (Kadishubkominfo) Rokan Hulu Abdul Haris di Pasir Pangaraian, Kamis (12/3).
  • Polda Riau Periksa Bupati Rokan Hulu

    Selasa, 3 Maret 2015 19:58:24
    2209 klik
    Berita Satu -- Penyidik Kepolisian Daerah Riau telah memeriksa Bupati Kabupaten Rokan Hulu Achmad sebagai saksi perkara sengketa panen hasil perkebunan kelapa sawit antara Perseroan Terbatas Budi Murni Panca Jaya dan Pereseroan Terbatas Agro Mitra Rokan. Kepala Bidang Humas Polda Riau Ajun Komisaris Besar Polisi Guntur Aryo Tejo, Selasa (3/3), meluruskan adanya informasi Achmad telah mangkir dari tiga kali pemanggilan penyidik. ''Yang bersangkutan telah diperiksa pada pemanggilan ketiga, namun diperiksa sebagai saksi di Rohul pada akhir Februari 2015 lalu,'' katanya.
  • Polda Riau Akan Jemput Paksa Bupati Rokan Hulu

    Jumat, 20 Februari 2015 17:47:46
    2381 klik
    Berita Satu -- Kepolisian Daerah Riau akan menjemput paksa Bupati Kabupaten Rokan Hulu Achmad setelah mangkir pada pemanggilan pertama dan kedua untuk diperiksa sebagai saksi kasus pencurian buah sawit perusahaan. ''Kalau nanti pemanggilan ketiga tidak juga datang, baru akan ada tindak lanjut (jemput paksa),'' kata Kapolda Riau Brigjen Pol Dolly Bambang Hermawan kepada pers di Pekanbaru, Jumat (20/2) siang.
  • Pencurian Sawit, Polda Riau Akan Periksa Bupati Rokan Hulu

    Senin, 16 Februari 2015 20:59:10
    2286 klik
    Berita Satu -- Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Riau melayangkan surat pemanggilan kepada Bupati Rokan Hulu Achmad untuk diperiksa sebagai saksi kasus pencurian buah kelapa sawit. ''Telah dilayangkan surat pemanggilan (untuk Achmad), sebagai saksi perkara sengketa panen sawit antara PT Agro Mitra Rokan (AMR) dan PT Budi Murni Panca Jaya (BMPJ),'' kata Kepala Bidang Humas Polda Riau Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Guntur Aryo Tejo kepada pers di Pekanbaru, Senin (16/2).
‹‹ 1 2 3 ››

Places di Rokan Hulu

Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu

Minggu, 26 April 2015 19:48:27
Lapangan keras di halaman Kantor Bupati Rokan Hulu memang luas. Juga bisa dan biasa didarati helikopter. Tapi, di saat tahun baruan awal 2015 lalu, lapangan ini dipenuhi ratusan mobil. Rally wisata? Pesta tahun baru? Bukan. Yang diparkir di sana semu...

Kirim kargo ke Ambon?
Percayakan saja kepada Sewukuto. Cepat, Aman, Terjangkau.

Jadwal Kapal Laut
Jadwal kapal laut lintas nusantara