Melawi
-
Bupati Melawi dan Istri, serta 3 Anak dan Mertua, Positif Corona
Selasa, 2 Juni 2020 09:48:301576 klikDetik -- Bupati Melawi, Kalimantan Barat, Panji secara resmi mengumumkan dirinya positif virus Corona (COVID-19). Selain dia, istri dan tiga orang anaknya, bahkan mertuanya juga dinyatakan positif COVID-19. Panji mengaku sengaja mengumumkan secara terbuka sebagai bentuk pesan kepada masyarakat bahwa orang yang terpapar atau terjangkit virus tersebut bukanlah aib. Setelah diketahui hasil swab dinyatakan positif COVID-19, dia bersama keluarga yang terpapar virus tersebut menjalani isolasi atau karantina mandiri di rumah. -
Pelaku Pengerusakan Kantor Bupati Melawi Terungkap
Rabu, 29 Februari 2012 10:31:292851 klikBorneo Tribune -- Tak sampai 24 jam, Polres Melawi berhasil mengungkap pelaku pengrusakan kantor Bupati Melawi. Pelaku yang diidentifikasi sebagai anak-anak di bawah umur ini sendiri diketahui melakukan pengrusakan tanpa motif yang bermuatan politis. ''Ini hanya perbuatan anak-anak iseng saja. Pelakunya berhasil kita tangkap dan mereka semua masih di bawah umur. Tidak ada muatan politis apapun,'' kata Kapolres Melawi, AKBP Yudi Hermawan yang dihubungi Borneo Tribune melalui telepon genggam, Selasa (28/2). -
Kelanjutan Pembangunan Kantor Bupati Melawi Tunggu Kejaksaan
Jumat, 30 Desember 2011 13:24:412831 klikKalimantan News -- Kelanjutan pembangunan kantor Bupati Melawi belum bisa dipastikan mengingat saat ini Kantor Bupati tersebut masih dalam penyidikan Kejati Kalbar. Akibatnya Pemerintah Kabupaten Melawi sementara ini belum bisa menganggarkan penyelesaian atau finising pembangunan kantor Bupati yang telah menelan dana puluhan miliar tersebut. ''Untuk sementara pelaksanaan pekerjaan ditunda sampai proses pemeriksaan selesai dilakukan oleh tim dari Kejaksaan Tinggi Kalbar,'' ujar Wakil Bupati Melawi, Panji saat menyampaikan jawaban pemerintah terhadap pandangan umum fraksi di DPRD Melawi, Kamis (29/12/2011). -
Kerugian Pembangunan Kantor Bupati Melawi Rp 40 Miliar
Kamis, 29 Desember 2011 10:06:122958 klikTribun News -- Kepala Kejaksaan Negeri Sintang, Kalimantan Barat, Moch Jumali, mengatakan prakiraan kerugian pembangunan Kantor Bupati Melawi mencapai Rp 40 miliar. Penanganan kasus tersebut ditangani Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat. Jumali mengatakan pihaknyapun belum mengetahui apakah sudah ada penetapan tersangka atau belum oleh Kejati Kalimantan Barat atas dugaan korupsi pembangunan Kantor Bupati tersebut. -
Uranium Melawi Potensi Bangun PLTN
Kamis, 30 Juni 2011 15:17:142683 klikKalbar Online -- Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN) tengah meneliti kandungan uranium di Desa Kalan, Kecamatan Ella Hilir, Kabupaten Melawi. Tambang bumi tersebut dinilai potensial untuk membangun Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) di Kalbar. Anggota DPRD Kabupaten Melawi, Ardeni, menilai, bukan mustahil bagi Kalbar membangun PLTN. Dia yakin pembangkit nuklir tersebut bisa mengatasi krisis listrik di provinsi itu. Wacana pembangunan PLTN di Kalbar, disampaikan kali pertama oleh Kepala Bidang Manajemen PLTN Pusat Pengembangan Energi Nuklir BATAN, Bambang Suprawoto di Pontianak pada tahun 2009 lalu. Namun hingga kini wacana itu meredup. -
Bupati Melawi Meninggal Kena Serangan Jantung
Selasa, 12 Januari 2010 12:52:182848 klikAntara -- Bupati Melawi A Suman Kurik meninggal dunia di Nanga Pinoh, Ibukota Kabupaten Melawi, Selasa, sekitar pukul 11.15 WIB diduga karena terkena serangan jantung Sekretaris Daerah Melawi Ivo Titus Mulyono saat dihubungi, Selasa mengatakan, sebelumnya Bupati A Suman Kurik memang sakit sehingga tidak masuk kerja dan terkena serangan jantung di rumahnya. ''Saat beliau istirahat di rumah itulah terkena serangan jantung,'' katanya. Pemerintahan di Kabupaten Melawi tetap berjalan seperti biasa karena ada Wakil Bupati Firman Muntaco yang menggantikan tugas bupati. Belum diketahui waktu dan tempat pemakaman bupati yang lahir di Riyoi, Serawai, 15 Mei 1949 itu. -
Melawi Terima Iptek Nuklir dengan Tangan Terbuka
Kamis, 14 Agustus 2008 15:20:143083 klikKepala Batan Hudi Hastowo melakukan kunjungan ke Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat. Hastowo bertemu dengan bupati dan anggota DPRD untuk membicarakan kemungkinan pembangun PLTN di Melawi. Kepala Batan juga meninjau lokasi ekslporasi tambang Uranium di Kalan, Kecamatan Ella Hilir. -
Prancis Mengeruk Uranium Melawi?
Minggu, 16 Juli 2006 19:00:112719 klikLiputaran 6 -- Kabupaten Melawi memiliki kandungan uranium sekitar 24 ribu ton, yang setara dengan kebutuhan listrik sebesar 9.000 megawatt selama 125 tahun. Namun potensi itu telah dikeruk negara lain. Prancis disebut-sebut telah menguras kandungan uranium di Desa Kalan, Kecamatan Ella Hilir, Melawi. Informasi yang diperoleh Tim Sigi SCTV menyebut Prancis masuk ke pedalaman Kalbar mendompleng Badan Tenaga Nuklir Nasional (Batan), sejak 1973. Aktivitas dan keberadaan perusahaan yang mengeruk kekayaan alam Melawi selama 33 tahun itu tak pernah diketahui pemerintah setempat.
‹‹
1
››
Places di Melawi
Pemerintah Kabupaten Melawi
Kamis, 22 Maret 2012 15:46:33
Kirim kargo ke Ambon?
Percayakan saja kepada Sewukuto. Cepat, Aman, Terjangkau.
Jadwal Kapal Laut
Jadwal kapal laut lintas nusantara