Kepulauan Talaud

  • Elly Lasut Divonis 7 Tahun Penjara

    Senin, 03 Januari 2011 08:17:27
    1270 klik
    Berita Manado -- Setelah menjalani persidangan beberapa bulan, Bupati Kabupaten Talaud, Elly Engelbert Lasut (E2L) dijatuhi hukuman penjara selama 7 tahun oleh PN Manado. Putusan vonis dibacakan Hakim Ketua Sudarmuhono SH, Jumat (31/12/2010) tanpa kehadiran terdakwa E2L. Majelis hakim menyatakan Elly Lasut terbukti melakukan korupsi anggaran perjalanan dinas selang tahun 2006-2008 dengan kerugian negara sebesar Rp 7,7 miliar. Elly juga diwajibkan membayar uang pengganti kerugian negara Rp 5,5 miliar.
  • Elly Lasut Dituntut 9 Tahun Penjara

    Jumat, 17 Desember 2010 22:04:50
    844 klik
    Kompas -- Jaksa penuntut umum menuntut Bupati Talaud nonaktif Elly Engelbert Lasut sembilan tahun penjara dalam perkara dugaan korupsi surat perintah perjalanan dinas fiktif. Jaksa juga menuntut terdakwa membayar denda sebesar Rp 200 juta subsider enam bulan kurungan dan membayar uang pengganti Rp 7,767 miliar sesuai dengan uang yang diterima dan dinikmati terdakwa.
  • Bupati Talaud Elly Lasut Resmi Ditahan

    Selasa, 20 Juli 2010 13:53:23
    884 klik
    JPNN -- Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara resmi menahan Bupati Talaud, Elly Lasut hari ini (Selasa, 20/7). Penahanan yang dilakukan sekitar pukul 11.30 WITA ini, menurut Kajati Sulut Arnold Angkouw karena berkas Elly Lasut itu sudah dinyatakan lengkap dan siap untuk diserahkan ke pengadilan. Elly terjerat kasus penyimpangan dana APBD Talaud dan ditetapkan tersangka oleh pihak Kejaksaan Tinggi Sulut sekitar akhir Februari 2010.
  • Gubernur Sulut Lantik Bupati Kepulauan Talaud

    Selasa, 21 Juli 2009 22:55:20
    855 klik
    Berita Manado -- Gubernur Sulawesi Utara Sinyo Harry Sarundajang atas nama Menteri Dalam Negeri, Selasa 21/07 melantik Dr. Elly Engelbert Lasut ME dan Drs. Constanti Ganggali, ME sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud-Sulawesi Utara periode 2009-2014. Bagi Elly Lasut ini adalah periode yang kedua kali secara berturut-turut menjadi Bupati di kabupaten yang daerahnya berbatasan dengan negara tetangga Filipina itu.
  • Pulau Miangas Segera Punya Lapangan Terbang

    Senin, 23 Februari 2009 12:06:24
    4898 klik
    Vivanews -- Departemen Pertahanan beraksi mengamankan pulau-pulau terluar Indonesia, termasuk Pulau Miangas. Menteri Pertahanan, Juwono Sudarsono mengatakan pembangunan infrasruktur pertahanan segera dilakukan di pulau yang berbatasan dengan Filipina itu. ''Diantaranya pembangunan pos TNI. Disamping itu juga ada penempatan personel TNI, pelaksanaan patroli, pengintaian, dan pengamanan baik laut maupun udara,'' kata Juwono dalam rapat dengan Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat, Senin 23 Februari 2009. Masyarakat Miangas, yang justru merasa lebih 'Filipina' daripada sebagai bangsa Indonesia akan didekatkan dengan sebangsanya. Menurut Juwono, di pulau yang terletak di Sulawesi Utara itu akan dibangun lapangan terbang perintis. ''Untuk membuka keterisolasian,'' tambah dia.
‹‹ 1 2 ››

Places di Kepulauan Talaud

Bandara Melonguane, Kabupaten Kepulauan Talaud

Minggu, 05 Mei 2019 13:07:52
Kabupaten Kepulauan Talaud kedatangan tokoh baru. Pengganti Bupati Sri Wahyumi Manalip yang ditangkap KPK? Bukan. Sosok baru itu adalah Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Agustiawan Umar. Dua hari yang lalu, Jumat 3 Mei 2019, dengan menumpang Wings Air...

Pemerintah Kabupaten Kepulauan Talaud

Sabtu, 04 Mei 2019 15:59:21
Bupati Kepulauan Talaud Sri Wahyumi Maria Manalip ditangkap KPK di kantornya Selasa lalu, 30 April 2019. Akhir yang tak indah buat Ibu Bupati yang dikenal cantik, modis, dan gaul ini, yang semestinya akan resmi mengakhiri jabatan pada Juli 2019. Si...

Kirim kargo ke Ambon?
Percayakan saja kepada Sewukuto. Cepat, Aman, Terjangkau.

Jadwal Kapal Laut
Jadwal kapal laut lintas nusantara