//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!
//EMPTY DIV!!

Bandara Jeffman

Minggu, 03 April 2011 23:56:12
photo: google earth

Bandara di tengah laut ini dulu jadi pintu masuk ke kota Sorong. Berada di Pulau Jeffman, namanya pun Bandara Jeffman. Dengan panjang landasan lebih dari 1.400 meter, bandara ini dulunya biasa didarati pesawat komersial Fokker-28 dari Makassar, setelah sebelumnya mampir di Ambon. Dari Bandara Jeffman, penumpang yang hendak ke kota Sorong berganti naik perahu menyeberangi selat selama 30 menit dan tiba di Pelabuhan Sorong.

Sekarang, yang masih rajin mendarat di bandara warisan Jepang ini, konon hanya pesawat Hercules TNI-AU saja.

Peta & Citra Satelit