Indoplaces.comBerita > Papua
 
Program Pencegahan Kelaparan Yahukimo Mulai Dijalankan
By indoplaces Minggu, 15 Januari 2006 19:51:55
Program terencana untuk mengatasi keterpencilan dan kekurangan pangan yang terjadi di Kabupaten Yahukimo, Papua, mulai direalisasikan. ''Beberapa program jangka pendek sudah disetujui dan sudah berjalan,'' kata Angota Tim Satuan Pelaksana Penanggulangan Bencana Alam Yahukimo, Abu Bakar Farra, kepada Tempo melalui telepon, Minggu, 15 Januari.

Farra mengatakan, salah satu program yang sudah berjalan adalah pemasangan radio komunikasi single side band untuk mengatasi kesulitan komunikasi. ''Radio komunikasi itu dipasang di 20 kecamatan dan pos perwakilan yang doperasikan oleh tim dari Jakarta.''

Pemasangan radio komunikasi merupakan bagian dari permohonan bantuan Pemerintah Kabupaten Yahukimo kepada pemerintah pusat. Pada Desember lalu, Kabupaten Yahukimo memohon pemasangan 56 unit radio komunikasi dengan biaya sebesar Rp 37 milyar. Kekurangan biaya pembuatan jaringan akan dibantu oleh Organisasi Radio Republik Indonesia (Orari) dan organisasi radio amatir RAPI.
Indoplaces.com : https://www.indoplaces.com
Online version: https://www.indoplaces.com/mod.php?mod=indonesia&op=viewarticle&cid=28&artid=2607