PLTU Butuh Pasokan Cangkang Sawit

PLTU Butuh Pasokan Cangkang Sawit

MANGGAR, POS BELITUNG-- Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) PT Belitung Energy (BE) Mempaya yang sempat terhenti, membutuhkan pasokan cangkang sawit sebagai bahan bakar dari beberapa perusahaan perkebunan kelapan sawit yang ada di Beltim. Bupati Beltim Basuri Tjahaja Purnama mengajak Asosiasi Perkebunan Kelapa Sawit di Kabupaten Beltim untuk duduk bersama dengan perusahaan PLTU PT BE. Pertemuan ini untuk membahas secara teknis masalah produksi dan penggunaan cangkang sawit di perusahaan masing-masing, sehingga ada gambaran jelas. Laporan produksi cangkang sawit ini agar disampaikan secepatnya sebelum akhir tahun 2010. Penyediaan cangkang sawit oleh pihak perusahaan perkebunan kelapa sawit untuk memenuhi kebutuhan cangkang sawit PLTU, merupakan solusi jangka pendek. Sambil menunggu penyedian cangkang sawit sendiri oleh PT BE, yang saat ini mulai merintis pembukaan lahan perkebunan kelapa sawit. "Tidak punya tendensius apaapa dalam hal ini, atau membuat resah dari pihak perusahaan perkebunan kelapa sawit. Kita hanya ingin Beltim ini maju, sama seperti perusahaan yang juga ingin maju," ungkap Basuri T Purnama sebelum menutup pertemuan dengan pihak perusahaan perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Beltim, di ruang rapat Kantor Bupati Beltim, Kamis (7/10). Pertemuan dihadiri pihak perusahaan perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Beltim dan PT BE bagian dari Kencana Group. Hadir pula Sekda Kabupaten Beltim Erwandi A Rani, Asisten I Setda Kabupaten Beltim Umar Hasan, Asisten II Setda Kabupaten Beltim Talafudin, Kepala Dinas Pertanian dan Kehutanan Kabupaten Beltim Khaidir Lutfi, Sekretaris Dinas Pertambangan dan Energi Fahrizal, Kabag Ekonomi dan Pembangunan Setda Kabupaten Beltim Gustaf Pilandra. Dalam pertemuan tersebut bupati memaparkan kebutuhan listrik untuk mendukung dari rencana dan program pembangunan di Kabupaten Beltim dalam lima tahun mendatang, seperti bidang pariwisata, pengembangan industri serta memenuhi kebutuhan listrik masyarakat. "Tolong perusahaan sawit agar dapat menyediakan cangkang sawit untuk memenuhi bahan baku PLTU, karena listrik sangat dibutuhkan oleh masyarakat maupun untuk kelancaran dalam pembangunan di Kabupaten Beltim. Maka dari itu masalah PLTU ini sangat penting dan krusial sekali," ungkap Basuri.(bev)
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    AA
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2024 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved