Srihapan Mega Persada Mulai Pembangunan Palu City Square

Kamis, 14 Nopember 2013 05:30:43
2558 klik
Berita Satu -- Kawasan niaga Palu City Square di Kota Palu yang berdiri di atas lahan seluas 12,6 hektare mulai dibangun, Rabu (13/11). Kawasan niaga yang berada di Jalan Soekarno-Hatta Palu itu dibangun oleh PT Srihapan Mega Persada dengan nilai investasi sekitar Rp 1 triliun. Peresmian pembangunan awal itu dihadiri Wakil Gubernur Sulawesi Tengah Sudarto, Wali Kota Palu Rusdy Mastura, dan sejumlah pejabat setempat.

Direktur Pengembangan dan Pemasaran PT Srihapan Mega Persada Ricky Tambayong mengatakan pembangunan kawasan niaga tersebut diharapkan bisa selesai dalam waktu tiga tahun. Nantinya akan dibangun rumah toko, perkantoran, pusat perbelanjaan, perumahan, tempat rekreasi, hotel, serta sejumlah fasilitas lainnya. Yang akan lebih dulu dibangun adana rumah toko, 200 rumah tinggal, dan pusat perbelanjaan.

Places di Kota Palu

Pemerintah Kota Palu

Selasa, 31 Maret 2015 11:27:54
Rusdi Mastura hadir di Bandung pada 28 November 2010. Walikota Palu ini menjadi saksi ketika Pasha Ungu melamar wanita yang kemudian jadi istri ke-dua-nya: Dellia Wilhelmina. Tahun 2015 ini, masa jabatan Rusdi Mastura sebagai walikota Palu bakal ber...

Mall Tatura Palu, Kota Palu

Kamis, 08 Mei 2014 23:39:42
Hingga akhir April lalu, Mall Tatura Palu menjadi mall pertama dan terbesar di kota Palu. Per 1 Mei 2014, tahta itu direbut oleh mall yang baru dibuka, yang masih terhitung 'saudara dekat'-nya sendiri: Palu Grand Mall. Sebagai mall, keduanya sama-sam...

Palu Grand Mall, Kota Palu

Kamis, 08 Mei 2014 09:42:51
Palu Grand Mall, mall terbesar di Kota Palu dan juga Sulawesi Tengah, akhirnya rampung seratus persen. Gubernur Sulteng Longki Djanggola meresmikan grand-opening-nya tepat 1 Mei lalu. Adapun soft-openingnya sudah berlangsung awal Juni 2013, saat proy...

Kirim kargo ke Ambon?
Percayakan saja kepada Sewukuto. Cepat, Aman, Terjangkau.

Jadwal Kapal Laut
Jadwal kapal laut lintas nusantara